Arti Hidup.
Apa sebenarnya arti hidup itu? Pertanyaan seperti ini terkadang terbesit dalam benak kita namun terkadang kita sendiri tak bisa memaknainya. Menurut sebagian orang hidup adalah suatu fase di mana kita tinggal di dunia setelah kita mengalami fase dalam kandungan. Setelah kita di lahirkan kedunia melalui perantara ibunda tercinta. Disinilah di dunia fase hidup terjadi sebelum menuju fase berikutnya yaitu "MATI". Karena pada dasarnya semua manusia ataupun mahkluk hidup mengalami tiga fase kehidupan yaitu fase dimana kita berada di dalam kandungan, lahir dan hidup di dunia, dan akhirnya kita akan mati, yang setelah itu akan ada kehidupan setelah mati dan itulah kehidupan yang kekal ataupun abadi.
Hidupdi dunia adalah sementara. seperti kebanyakan orang mengatakan bahwa kita di dunia ini di istilahkan hanya untuk singgah sekedar minum. Dalam kehidupan di dunialah kita di tuntut untuk memilih kehidupan yang seperti apa yang kita inginkan nanti di kehidupan yang kekal dan abadi. Maka kehidupan di dunia adalah penentu dan kitalah yang harus menentukan. Karena itu kehidupan di dunia bisa di artikan sebagai fase untuk mengisi dan memperjuangan kehidupan yang akan datang. jadi kehidupan di dunia kita mesti memilih dan melaksanakan apa yang sudah kita pilih.
Tujuan Hidup.
Kita hidup mesti tahu apa tujuan hidup kita, seperti kalau kita akan melakukan sesuatu kita mesti tahu sebelumnya apa tujuan kita melakukan hal tersebut. Secara umum tujuan kita hidup adalah untuk melakukan dan memperjuangkan kehidupan kita yang akan kita alami setelah mati. di dunia kita mesti menentukan bagaimana kehidupan kita nantinya.
Disini, di kehidupan dunia akan kita jumpai berbagai cobaan dan ujian dalam hal yang terlihat maupun tidak. Di sini kita akan banyak di uji mental dan hati kita dan apakah kita akan bisa melewati atau tidak semua tergantung pada diri kita sendiri. Bisa dikatakan kehidupan di dunia adalah arena pertarungan akan banyak hal dan kembali kita juga yang akan menentukan apakah kita akan menang atau kita akan kalah.
Pedoman Hidup.
Dalam menjalankan hidup kita memiliki satu pedoman yang bisa kita gunakan untuk menuntun kita bagaimana kita menjalani kehidupan kita, pedoman tersebut adalah keyakinan hati kita atau dengan kata lain " Agama ". Dalam satu agama yang kita yakini di dalamnya akan memberi tahu menuntun kita bagaimana seharusnya kita menjalani hidup di dunia ini, bagaimana kita menyikapi masalah masalah yang akan muncul kepada kita selama kita menjalani kehidupan dunia. Dan bila kita mengikuti dan menjalankan pedoman apa yang ada kita pasti akan mendapatkan kebahagiaan baik di kehidupan dunia maupun kehidupan kelak pada akhirnya.
Isi Kehidupan.
Kehidupan yang kita alami di dunia akan menghadapkan kita pada berbagai persoalan dan ujian bagi kita. Di sini kita di tuntut untuk menhadapi dan menyelesaikan semua permasalahan yang ada. Karena itulah di sini kita akan mendapatkan, kita akan merasakan pahit manisnya kehidupan. Bahagia, sedih, tangis, tawa, semua akan mewarnai kehidupan kita. Banyak cobaan dan ujian yang akan menguji mental kita, kesabaran kita dan semua kembali bagaimana kita mensikapi, bagaimana kita menghadapi itu semua.
Pemikiran, skil, pengetahuan memegang peranan penting yang akan membantu kita menghadapi semua persoalan yang ada baik yang menurut kita mudah ataupun sulit. Setiap orang tentunya akan mengalami hal hal yang berbeda dalam hidupnya. Bagaimana mereka mensikapipun tentunya akan berbeda pula. Terkadang dalam masalah yang sama seseorang menganggap bahwa masalah itu ringan dan sepele namun belum tentu begitu menurut orang lain.
Mari kita semua mengisi kehidupan kita dengan hal hal yang baik, mari kita perjuangakan tujuan hidup yang sudah kita tentukan yang kita inginkan dalam kehidupan kita kelak. Jangan pernah merasa lelah dan putus asa menghadapi segala persoalan hidup yang menghampiri kita, karena sebenarnya dari segala permasalahan yang ada yang menghampiri kita sehari hari dari situlah kita bisa mengetahui banyak hal, kita bisa belajar banyak hal secara langsung maupun tidak langsung. Dalam menghadapi semua permasalahan hidup kita mesti rela berkorban baik fisik maupun mental. "Optimis dan selalu berfikir positif ", membuat kita merasa tenang dalam menentukan langkah dan menjalankan semuanya.
No comments:
Post a Comment